MAHARZIGA DESA SUMBER AGUNG KECAMATAN METRO KIBANG

Dalam rangka program MAHARZIGA (Memanfaatkan Lahan Pekarangan Untuk Tingkatkan Gizi Keluarga) pada tanggal 7 Februari 2024, BPP Kecamatan Metro Kibang melakukan pembinaan kelompok wanita tani dan warga desa di Balai desa Sumber Agung, materi yang disampaikan oleh kordinator penyuluh pertanian Metro Kibang Bapak Yoyok Suroso, S.P., M.Si., mengenai : 1. pemanfaatan lahan perkaranagn, 2. prinsip lahan perkarangan, 3. penataan perkarangan, 4. pemilihan komoditas yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan, 5. metode pemanfaatan perkarangan, 6. pengelompokan lahan perkarangan, 7. tempat penanaman, 8. model penanaman
Selain itu, dalam hal merawat tanaman pada lahan perkarangan penyuluh sumber agung Indah Yuliana Pratiwi, S.T.P. juga menambahkan materi POC (Pupuk Organik Cair) dari batang pisang yang mudah ditemukan disekitar kita. Batang pisang adalah tanaman yang memiliki kandungan fosfor tinggi. Unsur hara yang terdapat pada batang pisang antara lain : Kalsium (Ca) 16 % Kalium (K) 23% Fosfor (P) 32%

Posting Komentar untuk "MAHARZIGA DESA SUMBER AGUNG KECAMATAN METRO KIBANG"